Annas, Chaerul (2008) Sikap khalayak thd daya tarik kemasan baru susu bendera frisian flag (Survey terhadap dua RT dalam warga RW. 06 Kel. Kedoya Utara Kec. Kebon Jeruk Jakarta Barat). S1 thesis, Universitas Mercu Buana.
Text (Full Text)
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (0B) |
Abstract
ABSTRAKSI Chaerul Annas (04301025) Sikap Khalayak Terhadap Daya Tarik Kemasan Baru Susu Bendera Frisian Flag. xi + 86 halaman ; 3 lampiran Bibliografi : 26 Acuan (19782004) Salah satu alternatif yang ditempuh untuk mempromosikan produk adalah membuat kemasan yang menarik dengan menggunakan unsur daya tarik kemasan secara visual yang semaksimal mungkin. Oleh karena itu maka agar produknya dikenal luas, PT Frisian Flag Indonesia untuk mempromosikan produk barunya yakni Susu Kental Manis dengan menggunakan kemasan baru Pouch 220gr yang lebih praktis dibandingkan dengan kemasan lainnya. Pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana sikap kognitif dan afektif khalayak terhadap kemasan baru tersebut yang populasinya adalah warga RW.006 Kedoya Utara Jakarta Barat. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sikap kognitif dan afektif khalayak khususnya warga RW.006 Kedoya Utara Jakarta Barat terhadap unsur daya tarik kemasan secara visual kemasan baru susu bendera Frisian Flag. Teori yang digunakan mengacu pada konsep respons yaitu teori stimulus respon dan modifikasinya, yang membagi proses pembentukan respon melalui kegiatan komunikasi yaitu : stimulus, oraganisme dan respon yang lebih dikenal dengan SOR. Dimana dari ketiganya berkaitan hingga menimbulkan efek. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan tipe penelitian deskriptif dan menggunakan pendekatan kuantitatif. Tehnik penarikan sampel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan rumus Yamane. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner terhadap 94 responden, yang sebelumnya telah ditentukan berdasarkan populasi yang ada yakni warga RW.006 Kedoya Utara Jakarta Barat. Dari hasil penelitian pada instrumeninstrumen di atas akhirnya diperoleh hasil sikap kognitif dan afektif secara keseluruhan yaitu bahwa responden yang memperhatikan, mengetahui, menilai memilih unsurunsur yang terdapat dalam tampilan kemasan baru susu bendera Frisian Flag, dikategorikan tinggi. Hal tersebut dikarenakan sebagian besar dari jumlah responden yang diteliti menginterprestasikan unsurunsur tampilan kemasan baru susu bendera Frisian Flag tersebut dengan pilihan jawaban memperhatikan, tahu, bagus dan suka. Jadi dapat disimpulkan bahwa kemasan baru susu bendera Frisian Flag dapat mempengaruhi sikap kognitif dan afektif khalayak yang melihatnya setelah dipenuhinya semua kelayakan dari unsur daya tarik kemasan secara visual yang meliputi warna, bentuk, merek, ilustrasi, tipografi, da tata letak.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Call Number CD: | FK/IKL. 08 045 |
Call Number: | SK/08/094 |
NIM/NIDN Creators: | 04301-025 |
Uncontrolled Keywords: | Sikap khalayak, daya tarik kemasan baru, susu bendera frisian flag, Survey, iklan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Periklanan dan Komunikasi pemasaran |
Depositing User: | Admin Perpus UMB |
Date Deposited: | 05 Jan 2009 13:07 |
Last Modified: | 05 Jun 2017 05:22 |
URI: | http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/28666 |
Actions (login required)
View Item |