PENGARUH PENGALAMAN AUDIT DAN RISIKO AUDIT TERHADAP PERTIMBANGAN AUDITOR DENGAN KREDIBILITAS KLIEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI

ZULMENDRA, ZULMENDRA (2016) PENGARUH PENGALAMAN AUDIT DAN RISIKO AUDIT TERHADAP PERTIMBANGAN AUDITOR DENGAN KREDIBILITAS KLIEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI. S2 thesis, Universitas Mercu Buana Jakarta - Menteng.

[img] Text (Cover)
Cover - 55513120008 Zulmendra.pdf

Download (297kB)
[img] Text (Bab Full)
BAB FULL - 55513120008 - Zulmendra.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara empiris mengenai pengaruh pengalaman audit dan Risiko audit terhadap pertimbangan auditor dalam penugasan, dan menganalisis secara empiris mengenai pengaruh pengalaman audit dan Risiko audit terhadap pertimbangan auditor yang dimoderasi oleh kredibilitas klien. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 87 auditor dan dipilih berdasarkan metode purposive sampling, yaitu auditor senior, supervisor dan Manager. Data dianalisis menggunakan teknik analisis Moderated Regression Analysis (MRA) dengan bantuan SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan pengalaman audit berpengaruh positif terhadap pertimbangan auditor dalam penugasan dengan signifikansi level 0,028. Risiko audit berpengaruh positif terhadap pertimbangan auditor dalam penugasan dengan signifikansi level 0,021. Moderasi kredibilitas klien terhadap hubungan pengalaman audit dan pertimbangan auditor berpengaruh dengan jenis moderasi murni. Nilai Adjusted R Square sebesar 0,623 menunjukkan bahwa pertimbangan auditor dalam penugasan sebesar 62,3 persen dipengaruhi oleh pengalaman audit dan Risiko audit, sedangkan sisanya sebesar 37,7 persen ditentukan oleh faktor-faktor lain. Kata Kunci :Pengalaman Audit, Risiko Audit, kredibilitas klien dan pertimbangan auditor.

Item Type: Thesis (S2)
Call Number CD: CDT-555-16-037
NIM/NIDN Creators: 55513120008
Uncontrolled Keywords: Pengalaman Audit, Risiko Audit, kredibilitas klien dan pertimbangan auditor. Auditing, AUD
Subjects: 600 Technology/Teknologi > 650 Management, Public Relations, Business and Auxiliary Service/Manajemen, Hubungan Masyarakat, Bisnis dan Ilmu yang Berkaitan > 657 Accounting/Akuntansi
Divisions: Pascasarjana > Magister Akuntansi
Depositing User: RIA SYAFITRI
Date Deposited: 23 Jun 2022 07:19
Last Modified: 23 Jun 2022 07:19
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/63924

Actions (login required)

View Item View Item