Rahmidyanita, Early (2008) Strategi publikasi eksternal humas PT Tugu Pratama Indonesia dlm memperkenalkan asuransi syariah. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.
Text (Full Text)
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (0B) |
Abstract
ABSTRAKSI Fakultas Ilmu Komunikasi Bidang Studi Public Relations Skripsi Early Rahmidyanita – 04203.083 STRATEGI PUBLIKASI EKSTERNAL HUMAS PT TUGU PRATAMA INDONESIA DALAM MEMPERKENALKAN ASURANSI SYARIAH. vii + 77halaman : 30 lampiran Kata kunci : Strategi Publikasi Public Relations Public Relations dan komunikasi merupakan satu kesatuan dimana program kerja seorang public relations sangat berkaitan dengan kegiatan berkomunikasi. Salah satu program kerja tersebut adalah program kerja publikasi. Adapun yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini yaitu bagaimana bentuk strategi publikasi eksternal Humas PT Tugu Pratama Indonesia dalam memperkenalkan asuransi syariah. Dalam hal ini peneliti memfokuskan pada bentuk strategi publikasi eksternal yang pernah dilaksanakan Tugu selama ini. Teori yang digunakan adalah strategi publikasi sebagai dasar untuk mengetahui bagaimana bentuk publikasi eksternal Humas Tugu selama ini, apakah sudah sesuai dengan teori publikasi public relations yang ada, dan untuk mengetahui apakah sudah efektif teknik publikasi yang dilakukan sudah efektif. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif, dimana diharapkan akan didapat hasil yang benar-benar deskriptif atau dengan kata lain memperoleh hasil yang maksimal. Ada beberapa narasumber atau subjek penelitian yang peneliti ajukan wawancara, diantaranya adalah pihak Humas Tugu, Wartawan yang pernah meliput, dan Tamu yang pernah menghadiri beberapa acara Tugu selama ini. Berdasarkan penelitian dan analisis data, terbukti bahwa kegiatan publikasi eksternal yang dilakukan selama ini melalui delapan tahap strategi publikasi, yaitu mendefinisikan masalah, mengidentifikasi tujuan, mengidentifikasi publik dan kondisi publik, mengembangkan strategi, perencanaan pelaksanaan, perencanaan waktu, menetapkan anggaran dana, dan evaluasi. Pemilihan strategi publikasi PR PT Tugu Pratama Indonesia dalam memperkenalkan asuransi syariah diharapkan dapat membentuk citra positif serta memberikan dampak konatif pada publik khususnya terhadap produk asuransi syariah Tugu. Agar dapat memberikan hasil yang maksimal pada tiap kegiatan publikasi yang dilakukan maka divisi PR harus bisa memiliki ruang dan dana yang lebih agar dapat mengeksplor ide-ide kreatif yang timbul.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Call Number CD: | FK/HM. 08 076 |
Call Number: | SK/09/269 |
NIM/NIDN Creators: | 04203-083 |
Uncontrolled Keywords: | Strategi, publikasi eksternal humas, PT Tugu Pratama Indonesia, asuransi syariah |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Hubungan Masyarakat |
Depositing User: | Admin Perpus UMB |
Date Deposited: | 05 Jun 2017 07:01 |
Last Modified: | 05 Jun 2017 07:02 |
URI: | http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/29118 |
Actions (login required)
View Item |