Proses aliran informasi ke bawah (downward communication) dan keatas (upward communication) PT Sucofindo pusat (Studi kasus divisi rekayasa dan transportasi)

Indriyani, Rani (2008) Proses aliran informasi ke bawah (downward communication) dan keatas (upward communication) PT Sucofindo pusat (Studi kasus divisi rekayasa dan transportasi). S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

ABSTRAKSI Dalam suatu organisasi, aliran informasi dapat membantu menentukan iklim dan moral organisasi. Keberhasilan suatu organisasi sangat dipengaruhi oleh komunikasi ke bawah (downward communication) dan ke atas (upward communication) yang seimbang dan lancar. PT. Sucofindo (Persero) yang telah mempunyai kemitraan yang cukup banyak, tidak terlepas dari peranan pimpinan dan karyawan. Pemimpin merupakan posisi kunci dari sebuah organisasi, sedangkan karyawan merupakan bawahan yang menjalankan kewajiban tugas atas perintah yang diberikan dari pihak atasan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran mengenai proses aliran informasi ke bawah (downward communication) dan ke atas (upward communication) PT. Sucofindo (Persero) pusat, Divisi Rekayasa dan Transportasi. Definisi konsep sebagai acuan adalah aliran informasi ke bawah (downward communication) dan ke atas (upward communication). Fokus penelitian ini hanya meneliti isi pesan komunikasi ke bawah (downward communication) dan ke atas (upward communication) yang diambil dari buku komunikasi organisasi yang disusun oleh Arni Muhammad. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif, dengan menggunakan metode deskriptif . Pengumpulan data primer, dilakukan dengan wawancara mendalam (indepth interview) kepada Asisten Vice President, Senior manager dan manager sedangkan data sekundernya didapatkaan studi kepustakaan. Penelitian dilakukan pada Januari – Mei 2007. Hasil penelitian menunjukan bahwa proses aliran informasi ke bawah (downward communication) lebih pada instruksi tugas secara lisan dan tertulis dan pesan yang disampaikan oleh atasan mempengaruhi bawahan untuk bekerja lebih optimal sedangkan aliran informasi ke atas (upward communication )menunjukan bahwa bawahan dalam hal menyampaiakan perasaan dan pikiran tidak sepenuhnya terbuka kepada atasan. Namun demikian, secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa proses aliran informasi ke bawah (downward communication) dan ke atas (upward communication ) telah menggambarkan bahwa kedua aliran informasi tersebut berjalan dengan baik.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FK/HM. 08 103
Call Number: SK/08/102
NIM/NIDN Creators: 4420411-004
Uncontrolled Keywords: Proses aliran informasi, ke bawah (downward communication), keatas (upward communication), PT Sucofi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Hubungan Masyarakat
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 05 Jan 2009 16:11
Last Modified: 04 Jun 2017 05:01
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/28695

Actions (login required)

View Item View Item