Kartikasari, Chandra (2009) strategi produksi program liputan cilik di DAAI TV periode maret 2009. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.
Text (Full Text)
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (0B) |
Abstract
ABSTRAKSI CHANDRA KARTIKASARI (44105010077) STRATEGI PRODUKSI PROGRAM LIPUTAN CILIK DI DAAI TV PERIODE MARET 2009 ix+96 Halaman dan lampiran; Bibliografi: 26 (1996 -2007) + 2 Situs internet Berbagai jenis program hadir di layar televisi kita saat ini. Namun program untuk anak dirasakan masih kurang. Kekurangan tersebut dapat dilihat dari segi jumlah yang masih sedikit dan ketidaksesuaian isi program untuk anak dengan kebutuhan dan perkembangan diri sang anak. Seperti masih adanya muatan kekerasan atau adanya unsur seksualitas pada tayangan yang ditujukan untuk anak-anak. Liputan Cilik merupakan program informasi untuk anak -anak pada usia 6 hingga 8 atau 9 tahun, yang disajikan dengan format informasi ringan dan menarik. Informasi yang disajikan mengandung unsur -unsur cinta kasih, bersyukur dan berbuat baik pada sesama serta berbakti kepada orang tua. Agar menjadi tayangan yang berkualitas dan pesan yang disampaikan dapat diterima, diperlukan strategi dalam pengemasan program. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi produksi program Liputa n Cilik di DAAI TV Periode Maret 2009 yang meliputi Planning (Perencanaan), Organizing (Pengorganisasian), Actuating (Pengarahan) dan Controlling (Pengawasan). Adapun penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan adalah studi kasus yang memberikan uraian dan penjelasan komprehensif mengenai berbagai aspek. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah indepth interview atau wawancara secara mendalam dengan narasumber yang berkompeten, yaitu tim Liputan Cilik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam strategi produksi program Liputan Cilik ini terdapat empat fungsi manajeman yang merupakan bagian dari strategi produksi, yang meliputi unsur Planning (Perencanaan), Organizing (Pengorganisasian), Actuating (Pengarahan) dan Controlling (Pengawasan). Selain itu dalam proses produksinya, Liputan Cilik juga memenuhi lima faktor penting dalam produksi program seperti konsep yang digambarkan oleh Fred Wibowo dalam buku Teknik Produksi Program Televisi tahun 2007. Lima faktor penting yang dimaksud meliputi: materi produksi, sarana produksi, biaya produksi, organisasi pelaksana produksi dan tahapan pelaksanaan produksi yang mencakup pra produksi, produksi serta paska produksi.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Call Number CD: | FK/BRD. 09 021 |
Call Number: | SK/09/353 |
NIM/NIDN Creators: | 44105010077 |
Uncontrolled Keywords: | produksi program |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Penyiaran |
Depositing User: | Admin Perpus UMB |
Date Deposited: | 06 Jul 2009 09:33 |
Last Modified: | 31 May 2017 02:11 |
URI: | http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/26332 |
Actions (login required)
View Item |