Evaluasi sistem pengendalian intern atas sistem informasi akuntansi penggajian pd perusahaan dhanapala

Hetrina, (2009) Evaluasi sistem pengendalian intern atas sistem informasi akuntansi penggajian pd perusahaan dhanapala. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

Abstrak Skripsi ini membahas tentang evaluasi sistem pengendalian intern atas sistem informasi akuntansi penggajian pada Perusahaan Dhanapala, yang bertujuan untuk mengevaluasi efektifitas sistem pengendalian intern atas sistem informasi akuntansi penggajian pada Perusahaan Dhanapala. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Berdasarkan penelitian, perusahaan Dhanapala dalam menjalankan sistem informasi akuntansi penggajian sudah cukup baik, yang didasarkan pada dokumen, prosedur, informasi berupa report gaji, catatan akuntansi berupa buku kas umum dan komputer (program windows excel dan myob), sehingga penyimpanan data berupa hard copy dan soft copy. Dalam sistem Pengendalian intern pembayaran gaji Perusahaan Dhanapala sudah cukup baik dan memadai, terlihat dari terpenuhinya unsur-unsur dalam sistem pengendalian intern, baik organisasi, dalam menjalankan fungsi, walaupun dalam pembayaran gaji berada dibawah bagian yang sama yaitu bagian accounting. Sistem otorisasi terhadap setiap perubahan gaji diotorisasi oleh Direktur Utama dan General Manager, serta semua dokumen pendukung gaji lainnya diotorisasi pihak-pihak yang berwenang. Praktek yang sehat didalam perhitungan dan pembayaran gaji kepada karyawan yang didukung dengan dokumen-dokumen terkait. Kayawan yang mutunya sesuai dengan tanggung jawab dilaksanakan dengan melakukan penyeleksian yang ketat, sesuai dengan standart perusahaan. Demikian juga lingkungan pengendalian secara umum, perusahaan Dhanapala telah memenuhi segala aspek yang terdapat didalamnya walaupun fungsi audit intern belum terpenuhi, namun perusahaan telah memenuhi elemen-elemen penting lainnya, seperti penaksiran resiko, aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi, dan pemantauan yang dilakukan perusahaan Dhanapala dengan melakukan pengecekan kembali sebelum memberikan otorisasi dan pembayaran gaji. Sebaiknya, Perusahaan Dhanapala mempunyai bagian keuangan yang terpisah dari bagian accounting, agar tidak terjadi penyelewengan. Untuk itu diperlukan penambahan Sumber Daya Manusia atau karyawan yang mutunya sesuai dengan tangung jawab yang diperlukan dan juga perusahaan perlu mendidik karyawannya pada bidang komputer untuk mengatasi kesulitan yang mungkin timbul akibat kerusakan pada komputer.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FE/AK. 09 174
Call Number: SE/09/682
NIM/NIDN Creators: 43207110097
Uncontrolled Keywords: PENGENDALIAN INTERN
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 02 Jul 2009 10:37
Last Modified: 31 May 2017 02:11
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/26306

Actions (login required)

View Item View Item