Pengaruh pendapatan mudharabah ( bagi hasil ) thd profit pd PT Bank Syariah Muamalat Indonesia, tbk

Septalina, Ridhia Anggi (2009) Pengaruh pendapatan mudharabah ( bagi hasil ) thd profit pd PT Bank Syariah Muamalat Indonesia, tbk. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel Pendapatan Mudharabah terhadap Net Profit Margin ( NPM ) pada PT. Bank Syariah Muamalat Indonesia,Tbk. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah data triwulanan yaitu dari tahun 2003 sampai dengan tahun 2007. Penelitian ini menggunakan Analisis Linier Regresi, karena hanya ada satu variabel independen. Pengujian dilakukan dengan cara uji statistik deskriptif, korelasi, koefisien determinasi, dan regresi untuk mengetahui seberapa besar keterkaitan atau pengaruhnya variabel independen terhadap variabel dependen. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan program SPSS 16 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan : 3 Dimana NPM sebagai variabel Y, maka dapat dibuat persamaan regresi Y = 7,158 + 0,000003901X, menyatakan bahwa ada pendapatan mudharabah yaitu sebesar 0,000003901. Koefisien regresi sebesar 0,000003901 menyatakan bahwa setiap kenaikkan ( karena tanda positif ) 1 % pendapatan mudharabah akan menaikkan Net Profit Margin sebesar 0,000003901. Dari pengolahan SPSS, diperoleh Sig.= 0,280 untuk X ( pendapatan mudharabah ). Karena Sig.> α (0,280 > 0,05 ) maka Ho diterima dan Ha diterima. Maka kesimpulan di atas, tidak terdapat pengaruh antara Net Profit Margin ( NPM ) dan Pendapatan Mudharabah. faktor ini disebabkan oleh kurangnya nasabah dalam menabung di bank syariah muamalat, serta kurangnya pendapatan operasional yang menyebabkan adanya pembagian pendapatan mudharabah ( bagi hasil ) yang menurun. Faktor lainnya adalah kurangnya sistem bagi hasil karena peneliti menggunakan satu jenis produk bank syariah ( satu sistem saja ) yaitu mudharabah. Kata kunci : Pendapatan Mudharabah dan Net Profit Margin ( NPM )

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FE/MJ. 09 113
Call Number: SE/09/563
NIM/NIDN Creators: 43105010078
Uncontrolled Keywords: Pendapatan Mudharabah dan Net Profit Margin ( NPM )
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 22 Jun 2009 15:22
Last Modified: 31 May 2017 02:11
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/26201

Actions (login required)

View Item View Item