Analisis kinerja keuangan perusahaan dgn menggunakan metode du pont system pd PT X periode 2006-2008

Simatupang, Maria Yanti (2009) Analisis kinerja keuangan perusahaan dgn menggunakan metode du pont system pd PT X periode 2006-2008. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

ABSTRAK Perusahaan perlu melakukan analisis terhadap laporan keuangan untuk memperoleh informasi mengenai kondisi bisnis mereka sekarang dan pada masa yang akan datang. Salah satu teknik yang digunakan untuk menganalisis laporan keuangan adalah analisis Du Pont System. Permasalahan yang akan dibahas meliputi: (1) Bagaimanakah kinerja keuangan PT. X dilihat dari laporan keuangannya yang dianalisis dengan Du Pont System?, (2) Apa penyebab perubahan kinerja keuangan perusahaan dengan menggunakan metode Du pont System dari tahun ke tahun?. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui tingkat kesehatan keuangan perusahaan berdasarkan analisis laporan keuangannya. (2) Untuk mengetahui perubahan kinerja keuangan perusahaan dari tahun ke tahun dengan menggunakan metode Du Pont System. Dalam penelitian ini yang menjadi variabel operasional adalah: ROI (Return On Investment) dan ROE (Return On Equity) yang diukur menggunakan skala rasio. Data yang diperoleh dalam penelitian ini menggunakan penelitian kepustakaan. Sedangkan analisis yang digunakan adalah analisis ROI, analisis Marjin Laba, analisis perputaran Aktiva, analisis Laba Usaha Bersih, analisis Total Aktiva, analisis Total Biaya Operasional, analisis Aktiva Lancar dan ROE dengan pendekatan Du Pont System. ROI dan ROE PT. X pada tahun 2006-2008 mengalami penuruna di setiap tahunnya. Hal ini dikarenakan Penjualan Bersih tidak dapat mengimbangi Total Biaya Operasional dan Total Aktiva, sehingga Marjin Laba dan Perputaran Aktiva masih rendah. Kata Kunci : Analisis kinerja keuangan, metode Du Pont.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FE/MJ. 09 045
Call Number: SE/09/982
NIM/NIDN Creators: 43105110176
Uncontrolled Keywords: kinerja keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 04 Nov 2009 10:34
Last Modified: 31 May 2017 02:10
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/25908

Actions (login required)

View Item View Item