Peran agen dlm memasarkan asuransi prulink assurance account plus pd tahun 2008

Sudaryanto, Agi Aditya (2009) Peran agen dlm memasarkan asuransi prulink assurance account plus pd tahun 2008. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

ABSTRAKSI Setiap orang perlu untuk menabung. Dengan menabung mereka dapat menggunakan simpanan tersebut di saat darurat. Ada juga orang-orang yang menabung untuk berinvestasi. Karena makin tingginya kesadaran orang akan menabung, banyak produk yang ditawarkan oleh perbankan atau perusahaan jasa keuangan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Salah satu dari sekian banyak produk yang ditawarkan adalah asuransi Prulink Assurance Account Plus dari PT. Prudential Life Assurance yang dipasarkan oleh Agen Pruviva. Dalam memasarkan produk ini, para agen Pruviva menggunakan personal selling untuk dapat melakukan pemasaran yang tepat kepada nasabah baru dan tetap memimpin dalam pasar asuransi. Dari latar belakang tersebut, penulis dapat merumuskan permasalahannya yaitu bagaimanakah pelaksanaan strategi personal selling yang dilakukan oleh general agency PT. Prudential Life Assurance dalam memasarkan asuransi Prulink Assurance Account Plus kepada calon klien selama tahun 2008. Agar pelaksanaan personal selling ini berjalan optimal, para agen Pruviva harus menjalankan langkah-langkah yang mengacu pada pemikiran Kotler dan Amstrong sebagai berikut: memilih dan menilai prospek, prapendekatan, pendekatan, presentasi dan demo, menangani penolakan, menutup penjualan dan menindaklanjuti. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan metode pengumpulan data melalui wawancara dengan nara sumber dan data pendukung lainnya. Sedangkan metode penelitian ilmiah yang dilakukan adalah studi kasus. Hasil dari penelitian adalah bahwa keberhasilan dalam melaksanakan personal selling maka para agen Pruviva harus menjalankan proses pemasaran seperti yang telah disebutkan di atas.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FK/MCA. 09 055
Call Number: SK/09/481
NIM/NIDN Creators: 44306110005
Uncontrolled Keywords: Peran agen
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Periklanan dan Komunikasi pemasaran
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 11 Nov 2009 12:20
Last Modified: 31 May 2017 02:09
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/25671

Actions (login required)

View Item View Item