Fararit, Haya (2009) Hubungan kampanye public relations peringatan hari HIV/AIDS sedunia periode 2008 dgn citra yayasan pelita ilmu (YPI). S1 thesis, Universitas Mercu Buana.
Text (Full Text)
Full Text.pdf Restricted to Registered users only Download (0B) |
Abstract
ABSTRAKSI Haya Fararit 44205010055 Hubungan Kampanye Public Relations „Peringatan Hari HIV/AIDS Sedunia Periode 2008‟ Dengan Citra Yayasan Pelita Ilmu (YPI). i-x + 142 Halaman + 8 Lampiran Bibilogafi : 28 acuan (1994-2007) Kata Kunci : Kampanye Public Relations, Citra, Yayasan Pelita Ilmu (YPI) Aktifitas public relations sehari-hari adalah menyelenggarakan komunikasi. Salah satunya adalah dengan melakukan kampanye yang bertujuan untuk menciptakan pengetahuan, pengertian, pemahaman, kesadaran, minat, dan dukungan dari berbagai pihak untuk memperoleh citra dan reputasi bagi lembaga atau perusahaan yang diwakilinya. Oleh karena itu permasalahan penelitian yang periset lakukan yaitu “Mengetahui Hubungan Kampanye Public Relations „Peringatan Hari HIV/AIDS Sedunia Periode 2008‟ Dengan Citra Yayasan Pelita Ilmu (YPI)?”. Pada penelitian ini, periset menggunakan teori paradigmatic komunikasi yang terkenal dan ditampilkan oleh Harold D. Lasswell yang berbunyi “ who says what in which channel to whom with what effect”. Kegiatan kampanye public relations (public relations campaign) dalam berkomunikasi bertujuan menciptakan pengetahuan, pengertian, pemahaman, kesadaran, minat, dan dukungan dari berbagai pihak untuk memperoleh citra bagi lembaga atau perusahaan yang diwakilinya. Citra adalah pencapaian tujuan dari kegiatan kampanye public relations. Jenis penelitian yang periset gunakan adalah eksplanatif kuantitatif untuk mengetahui pengaruh satu variabel atau lebih yang dihipotesiskan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan penyebaran kuesioner kepada para responden dan wawancara dengan salah satu staff dari Yayasan Pelita Ilmu (YPI). Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling probabilitas adalah penarikan sampling berdasarkan atas pemikiran bahwa keseluruhan unit populasi memiliki kesempatan yang sama untuk dijadikan sampel. Dari hasil analisis data dan pengujian hipotesis yang telah dilakukan menunjukkan bahwa nilai korelasi (r) sebesar 0,562, berdasarkan interpretasi dari koefisien korelasi barada pada posisi 0,40 sampai dengan 0,70 hal ini memiliki hubungan yang cukup kuat atau sedang yang berarti adanya Hubungan Kampanye Public Relations „Peringatan Hari HIV/AIDS Sedunia Periode 2008‟ Dengan Citra Yayasan Pelita Ilmu (YPI). Jadi kesimpulan Hipotesis (Ha) : terdapat Hubungan Kampanye Public Relations „Peringatan Hari HIV/AIDS Sedunia Periode 2008‟ Dengan Citra Yayasan Pelita Ilmu (YPI).
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Call Number CD: | FK/HM. 09 022 |
Call Number: | SK/09/579 |
NIM/NIDN Creators: | 44205010055 |
Uncontrolled Keywords: | kampanye public relations |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Hubungan Masyarakat |
Depositing User: | Admin Perpus UMB |
Date Deposited: | 18 Nov 2009 10:40 |
Last Modified: | 31 May 2017 02:08 |
URI: | http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/25106 |
Actions (login required)
View Item |