Efek tayangan iklan susu L-Men versi gainmass di media televisi pd kognitif dan afektif mhs fikom UMB

Wijanarko, Hery (2009) Efek tayangan iklan susu L-Men versi gainmass di media televisi pd kognitif dan afektif mhs fikom UMB. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

ABSTRAKSI Di era yang serba modern seperti sekarang ini, di mana persaingan dalam dunia usaha semakin ketat berkompetisi dalam beriklan, hal ini di lihat dari semakin maraknya pengiklan dalam mengiklankan produknya agar diketahui, diperhatikan dan disukai oleh khalayaknya. Salah satu media yang dianggap efektif dalam menunjang kegiatan periklanan adalah media elektronik berupa televisi karena televisi merupakan media massa jarak jauh yang memiliki keunggulan pada audio visual dalam menampilkan suara dan gambar untuk dapat merangsang dua indera sekaligus yaitu indera penglihatan dan pendengaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat Efek Tayangan Iklan Susu L-Men Versi “Gainmass” di Media Televisi Pada Kognitif dan Afektif Mahasiswa Fikom Universitas Mercu Buana. Teori yang digunakan dalam penelitian ini mengacu dari Lavidge dan Steiner mengenai Hirarki Efek yang terdiri dari 6 tahap yaitu: tingkat kesadaran (Awareness), tingkat pengetahuan (Knowledge), tingkat kesukaan (Liking), tingkat pemilihan (Preference), tingkat keyakinan (Conviction) dan tingkat pembelian (Purchase). Tahap-tahap tersebut selanjutnya dalam penelitian ini dipakai hanya sampai pada tahap kognitif dan afektif tidak pada sampai pada tahap konatif atau pembelian. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survey, dan tipe penelitiannya adalah deskriptif. Metode yang digunakan untuk penarikan sampel adalah menggunakan rumus Yamane, teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan teknik sampling purposive. Hasil penelitian mengenai efek tayangan iklan susu L-Men versi “Gainmass” di media televisi pada kognitif dan afektif mahasiswa fikom universitas Mercu Buana dari total responden yang berjumlah 94 orang. Menunjukan bahwa responden yang menjawab sangat tinggi dengan nilai 74 – 90 berjumlah 18 orang atau 19%, Selebihnya, responden yang menjawab tinggi dengan nilai 60-73 mayoritas sebanyak 57 responden atau 61%. responden yang menjawab kurang tinggi dengan nilai 46–59 berjumlah 17 orang atau 18%, dan responden yang menjawab tidak tinggi dengan nilai 32–45 berjumlah 2 atau 2%, responden yang menjawab sangat tidak tinggi dengan nilai 18–31 berjumlah 0 orang atau 0%. Nilai tersebut mengindikasikan bahwa Efek Tayangan Iklan Susu L-Men Versi “Gainmass” di Media Televisi Pada Kognitif dan Afektif Mahasiswa Fikom Universitas Mercu Buana adalah dengan kategori tinggi.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FK/MCA. 09 006
Call Number: SK/09/539
NIM/NIDN Creators: 04303-018
Uncontrolled Keywords: tayangan iklan
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Periklanan dan Komunikasi pemasaran
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 16 Nov 2009 16:14
Last Modified: 05 Jun 2017 07:23
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/25067

Actions (login required)

View Item View Item