ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN PENGENDALIAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT.ASIAN ISUZU CASTING CENTER

SYARIFUDIN, SYARIFUDIN (2009) ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN PENGENDALIAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT.ASIAN ISUZU CASTING CENTER. S2 thesis, Universitas Mercu Buana Jakarta-Menteng.

[img]
Preview
Text (Ha; Cover)
cover.pdf

Download (117kB) | Preview
[img] Text (Bab 1-6)
bab 1-6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (541kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (238kB)

Abstract

Dalam era globalisasi dan AFTA yang terjadi di penjuru dunia pada saat ini menyebabkan persaingan antar perusahaan semakin meningkat. Agar tetap survive dalam era persaingan tersebut diperlukan kepemimpinan yang efektif yaitu kepemimpinan yang dapat mengarahkan dan mengembangkan usaha-usaha bawahannya sesuai dengan kekuasaan yang dimilikinya kearah pencapaian tujuan perusahaan. Pemimpin merupakan sumber daya kunci perusahaan dalam menentukan maju mundurnya peusahaan. Perhatian pemimpin terhadap kinerja karyawan dan usaha peningkatannya merupakan kunci untuk memenangi persaingan. Namun usaha-usaha yang dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut juga memiliki dampak negatif pada karyawan diantaranya adalah stres kerja. Stres kerja timbul akibat dari tekanan dari lingkungan kerja yang dirasakan menggangu sehingga menimbulkan reaksi berupa fisiologis, psikologis dan perilaku. Dampak stres kerja perlu dikendalikan agar tidak menimbulkan kerugian bagi karyawan dan perusahaan. Usaha pengendalian stres kerja oleh pimpinan perusahaan dapat berupa pendekatan individu maupun organisaional Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan dan pengendalian stres kerja terhadap kinerja karyawan PT. Asian Isuzu Casting Center. Hipotesis yang diajukan adalah : 1). Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kepemimpinan terhadap kinerja karyawan. 2). Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara pengendalian stres kerja terhadap kinerja karyawan. 3). Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kepemimpinan dan pengendalian stres kerja secara bersama-sama terhadap kinerja karyawan. Pada penelitian ini digunakan dua macam data yaitu data primer dan data sekunder. Data primer di dapat dari kuesioner yang disebarkan kepada responden dan data sekunder adalah data nilai kinerja karyawan di akhir tahun 2008. Digunakan analisis regresi linear sederhana dan regresi linear ganda untuk menguji hipotesis yang dibuat setelah sebelumnya dilakukan uji normalitas, uji multikolinieritas dan autokorelasi. Hasil penelitian ini berhasil mendukung hipotesis pertama. Hasil penelitian menunjukan variabel penelitian Kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja karyawan. Nilai t-hitung variabel kepemimpinan lebih besar dari nilai t-tabel atau 7,140 > 1,296 berarti model regresi yang digunakan dalam penelitian ini terhadap variabel kinerja baik. Pengujian yang dilakukan terhadap hipotesis kedua memberikan hasil yang juga mendukung hipotesis tersebut. Hasil pengujian menunjukkan bahwa variabel Pengendalian stres Kerja mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kinerja kerja karyawan. Nilai t-hiutng variabel pengendalian stres kerja lebih besar dari nilai t-tabel atau 7,143 > 1,296 yang berarti model regresi yang digunakan dalam penelitian ini terhadap kinerja signifikan. Pengujian terhadap hipotesis ketiga dapat disimpulkan bahwa variabel Kepemimpinan (X1) dan Pengendalian Stres Kerja (X2) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Kinerja karyawan. Nilai F hitung variabel kepemimpinan dan Pengendalian stres kerja lebih besar dari nilai F tabel atau 33,472 > 3,15.

Item Type: Thesis (S2)
Call Number CD: CDT-551-09-166
Call Number: TM/10/034
NIM/NIDN Creators: 5510411014
Uncontrolled Keywords: KINERJA, msdm, manajemen sumber daya manusia
Subjects: 600 Technology/Teknologi > 650 Management, Public Relations, Business and Auxiliary Service/Manajemen, Hubungan Masyarakat, Bisnis dan Ilmu yang Berkaitan > 658 General Management/Manajemen Umum
Divisions: Pascasarjana > Magister Manajemen
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 08 Feb 2010 10:26
Last Modified: 15 Jul 2022 04:36
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/38142

Actions (login required)

View Item View Item