Analisa rancangan sistem kanban pada proses perakitan bearing type 608 di PT NSK bearing manufacturing Indonesia

Kasmian, Supardi (2007) Analisa rancangan sistem kanban pada proses perakitan bearing type 608 di PT NSK bearing manufacturing Indonesia. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (746kB)

Abstract

Perkembangan dunia industri pada era globalisasi sekarang ini persaingan ketat terlihat dengan jelas dalam berbagai ruang lingkup kehidupan. Industri merupakan salah satu ruang lingkup kehidupan yang memiliki tingkat persaingan yang tinggi. Industri manufacturing merupakan industri yang berkembang di negara Indonesia. Salah satu komponen industri yang banyak dipakai pada peralatan automotif dan elektronik adalah “Bearing”, hal ini jelas terlihat dari makin tingginya permintaan akan komponen tersebut diatas. Permintaan ini menjadi pendorong utama bagi perusahaan untuk meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan (customer), baik masalah quality, on time delivery dan servise yang bisa memuaskan pelanggan. Sistem Kanban adalah salah satu alternatif methoda yang digunakan pada dunia industri untuk mencapai Customer Satisfaction (Kepuasan Pelanggan). Kanban adalah suatu alat yang digunakan untuk mencapai Just In Time (JIT) pada dunia industri khususnya industri manufacturing. Dengan menerapkan sistem Kanban secara benar dan konsisten diharapkan perusahaan tersebut bisa mengendalikan persediaan material dengan baik, sistem produksi yang cepat dan effisien, delivery time yang tepat guna baik pada supplier ke perusahaan maupun dari perusahaan ke customer, sehingga pada akhirnya perusahaan tersebut akan memperoleh beberapa keuntungan dalam segi Cost, Delivery, Quality dan Moral dari karyawannya. PT. NSK Bearing Manufacturing Indonesia yang merupakan Global Company yang produknya berupa Bearing telah dipasok dipenjuru dunia (Sekitar 95 % di Export). Dengan penerapan sistem Kanban di PT. NSK Bearing Manufacuring Indonesia diharapkan dapat membantu mengurangi Work In Process dan sekaligus cost produksi bisa lebih effisien. Dari hasil penelitian didapatkan kesimpulan bahwa dengan penerapan sistem kanban akan diperoleh penurunan WIP rata – rata sebesar 25,85 %. Jumlah kartu kanban (P-Kanban) sebanyak 68 kartu, sedangkan (C-Kanban) sebesar 68 kartu juga.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FTI/IND. 07 049
Call Number: STI/07/276 KAS a
NIM/NIDN Creators: 41605120079
Uncontrolled Keywords: PERAKITAN BEARING
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 07 Apr 2008 11:03
Last Modified: 04 Jun 2017 05:40
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/30810

Actions (login required)

View Item View Item