Aktivitas Humas Badan Layanan umum (BIU)Trans Jakarta Dalam mesosialisasikan Trans Jakarta

Lusiana, Ade (2007) Aktivitas Humas Badan Layanan umum (BIU)Trans Jakarta Dalam mesosialisasikan Trans Jakarta. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAKSI Trans Jakarta merupakan salah satu program kebijakan pemerintah DKI Jakarta yang dikeluarkan pada tahun 2004, karena pada saat itu di Jakarta mengalami kemacetan lalu lintas dan untuk menanggulangi hal tersebut Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menugaskan Badan Layanan Umum untuk melaksanakan tugas pelayanan publik dengan menciptakan tradisi transportasi modern. Kemudian sosialisasi program ini adalah salah satu tugas Humas yang harus dikomunikasikan kepada masyarakat luas , karena ini merupakan tugas penting Humas dalam menyampaikan informasi sebanyak mungkin mengenai aktivitas Perusahaan kepada masyarakat luas yang tidak terlepas dari peran serta media Humas harus mempunyai langkah-langkah yang tepat dalam mensosialisasikan program . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas Human BLU dalam menyosialisasikan program TIJE periode Januari 2005- Juni 2005. Segala aktivitas akan terlihat dari perencanaan sampai evaluasi. Penulis menggunakan kerangka pemikiran yang menjadi dasar dari fokus penelitian adalah merumuskan masalah, menentukan tujuan, menentukan publik sasaran, metode yang digunakan, perencanaan pelaksanaan, evaluasi dan efektivitas pelaksanaan. Semua itu merupakan tahapan dan kegiatan komunikasi. Metode yang digunakan adalah studi kasus yang bersifat deskriftif. Penulis memperoleh data dari hasil pengamatan selama penulis melakukan penelitian di BLU TIJE dan hasil wawancara dari nara sumber yang berkompeten. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa Humas dalam menyosialisasikan program TIJE tidak sendiri melainkan dengan TIM. Dalam melakukan aktivitas sosialisasi program TIJE . Humas memiliki berbagai kegiatan diantaranya , perayaan 1 tahun kinerja Transjakarta, Publik Hearing, Sosialisasi dengan Media Eksternal- Buletin, TalkShow, sedangkan evaluasi humas melalui media monitoring.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FK/HM. 07 037
Call Number: SK/07/128 ADE a
NIM/NIDN Creators: 04200-002
Uncontrolled Keywords: AKTIVITAS HUMAS
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Hubungan Masyarakat
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 12 Feb 2008 10:42
Last Modified: 05 Jun 2017 07:12
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/30596

Actions (login required)

View Item View Item