Simulasi Pengaturan Lampu Lalu Lintas Menggunakan Logika Fuzzy

Pratiwi, Febi (2010) Simulasi Pengaturan Lampu Lalu Lintas Menggunakan Logika Fuzzy. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (SKRIPSI FULL)
41505010077 Febi Pratiwi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (951kB)

Abstract

ABSTRAK Pada umumnya sistem pengaturan lampu lalu lintas yang selama ini dipergunakan adalah dengan melakukan pengaturan hanya berdasarkan waktu tetap. Oleh karena tingkat kepadatan pada persimpangan jalan tidak selalu sama, maka tentu saja tingkat kemacetan pada persimpangan jalan tidak dapat dikendalikan dengan baik. Tugas akhir ini membuat sebuah simulasi kendali lampu lalu lintas untuk mengatur lamanya waktu lampu hijau menyala pada suatu jalur tergantung dari kepadatannya. Metode yang digunakan untuk mengatur lamanya waktu ini adalah logika fuzzy dengan penalaran fuzzy metode mamdani untuk menyelesaikan masalah tersebut. Dalam rancang bangun ini variabel input adalah kepadatan pada jalur jalan yang di atur dan jalur jalan yang lain sedangkan variabel output adalah lamanya waktu lampu hijau menyala untuk satu jalur. Variabel input diasumsikan dengan fungsi keanggotaan tidak padat, kurang padat, cukup padat, padat dan sangat padat sedangkan variabel output diasumsikan dengan fungsi keanggotaan cepat, agak cepat, sedang, agak lama dan lama. Output yang didapat dari logika fuzzy dijadikan sebagai data acuan dalam pembuatan program untuk menentukan lamanya waktu lampu hijau menyala. Hasil simulasi pengaturan lampu lalu lintas menunjukkan, dapat digunakan logika fuzzy sebagai pengambil keputusan untuk menentukan lamanya waktu lampu hijau menyala bergantung dari kepadatan.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FIK/INFO. 10 103
Call Number: SIK/15/10/093
NIM/NIDN Creators: 41505010077
Uncontrolled Keywords: Logika Fuzzy, lamanya waktu lampu hijau menyala
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Informatika
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 24 Mar 2010 14:38
Last Modified: 14 Dec 2022 04:17
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/22844

Actions (login required)

View Item View Item