Aktivitas Komunikasi Formal Di Lingkungan Biro Persidangan Jenderal DPR_RI

Yudhanto, Aristio (2010) Aktivitas Komunikasi Formal Di Lingkungan Biro Persidangan Jenderal DPR_RI. S1 thesis, Universitas Mercu Buana.

[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (0B)

Abstract

ABSTRAK Nama : Aristio Yudhanto Nim : 44207110038 Jurusan : Ilmu Komunikasi Bidang Konsentrasi : Public Relations Judul : Aktivitas Komunikasi Formal di Lingkungan Biro Persidangan Sekretariat Jenderal DPR-RI Jumlah Halaman : xi + 100 Halaman Komunikasi sangat dibutuhkan dalam segala segi kehidupan. Komunikasi merupakan salah satu faktor keberhasilan suatu tujuan yang hendak dicapai, termasuk peran komunikasi formal dalam suatu organisasi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana aktivitas komunikasi formal yang terjadi pada objek penelitian. Bagaimana pelaksanaan komunikasi formal pada lingkungan Biro Persidangan Sekretariat Jenderal DPR-RI. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa komunikasi formal yang terjadi, baik dari proses dan tujuan komunikasi, arah komunikasi, isi pesan, media komunikasi sampai hambatan yang terjadi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori dari komunikasi internal organisasi yang di dalamnya terdapat komunikasi formal. Pentingnya situasi komunikasi formal adalah karena prosesnya memiliki wewenang dan tanggung jawab yaitu melalui instruksi-instruksi bentuk lisan dan tertulis sesuai dengan prosedur fungsional yang berlaku. Juga memiliki arus komunikasi atasan kepada bawahan dan sebaliknya, ke samping, dan ke Adapun metode dalam penelitian ini adalah Metode study kasus dengan pendekatan kualitatif yang menggunakan data primer yaitu observasi non partisipan atau pengamatan tidak secara langsung, serta wawancara dengan key informan dan informan. Sedangkan data sekunder yang diperoleh dari studi kepustakaan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses komunikasi formal yang dilaksanakan Biro Persidangan Sekretariat pada hakekatnya guna memperjelas proses komunikasi yang berlangsung. Pada dasarnya komunikasi formal yang berlangsung di Lingkungan Biro Persidangan Sekretariat Jenderal DPR-RI sudah baik. Atasan, bawahan dan sesama rekan kerja saling memberikan informasi dan membangun hubungan demi kelancaran tujuan organisasi. Namun walaupun begitu hambatan komunikasi tetap ada, baik hambatan yang terjadi secara teknis maupun yang disebabkan oleh manusia itu sendiri.

Item Type: Thesis (S1)
Call Number CD: FK/HM. 09 105
Call Number: SK/42/10/034
NIM/NIDN Creators: 44207110038
Uncontrolled Keywords: KOMUNIKASI FORMAL, DPR RI
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Hubungan Masyarakat
Depositing User: Admin Perpus UMB
Date Deposited: 10 Mar 2010 10:41
Last Modified: 29 May 2017 04:14
URI: http://repository.mercubuana.ac.id/id/eprint/22810

Actions (login required)

View Item View Item